3 Pengertian Jenis Pendidikan

3 Pengertian Jenis Pendidikan

Dengan pengertian pendidikan terdapat perbedaan yang jelas antara pendidikan Formal, Infromal Dan Nonformal, dengan ini Coombs (1973) membedakan ketiga jenis pendidikan tersebut :

1. Pendidikan Formal

Ialah kegiatan yang sistematis, berstruktur, bertingkat, berjejang, dimulai dari sekolah dasar sampai dengan perguruan tinggi dan yang setaraf denganya, termasuk kedalamnya ialah kegiatan studi yang berorientasi akademis dan umum, program spesialisasi, dan latihan profesional, yang di laksanakan dalam waktu yang terus menerus.

2. Pendidikan Informal

Ialah proses yang berlangsung sepanjang usia sehingga setiap orang memperoleh nilai, sikap, keterampilan, dan pengetahuan yang bersumber dari pengalaman hidup sehari-hari, pengaruh lingkungan termasuk didalamnya adalah pengaruh kehidupan keluarga, hubungan dengan tetangga, lingkunan pekerjaan dan permainan, pasar, perpustakaan, dan media masa.

3 Pendidikan Nonformal

Ialah setiap kegiatan terorganisasi dan sistematis di luar sistem persekolahan yang mapan, dilakukan secara mandiri atau merupakan bagian penting dari kegiatan yang lebih luas , yang sengaja di lakukan untuk melayani peserta didik tertentu di dalam mencapai tujuan bejalarnya.

Ketiga pengertian tersebut di atas dapat di gunakan untuk membedakan program pendidikan yang termasuk ke dalam setiap jalur pendidikan.

Sumber Buku : "Wawasan, Sejarah, Perkembangan, filsafat dan teori pendukung" 

Baca Juga :

Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold silahkan gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic silahkan gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline silahkan gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought silahkan gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML silahkan gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silahkan parse dulu kodenya pada kotak parser di bawah ini.
Show Parser Box

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments

“Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar”